Aksi Heroik Damkarmat Lamsel, TNI Dan Polri Berhasil Bujuk Pelaku Pencurian Yang Bertahan di Atas Tower Selama 9 Jam

Lampung Selatan, – Tiga pelaku dengan membawa satu unit kendaraan mobil bak terbuka yang diduga hendak melakukan aksi pencurian kabel tower milik PT.Protelindo yang terletak di Desa Canggung Kecamatan Rajabasa Lamsel membuat heboh warga.

Kejadian itu bermula sekitar pukul 04:00 Wib dimana Sodiq,salah seorang petugas PT. Protelindo mendapati alarm dikantornya berbunyi yang diduga kuat adanya aksi pencurian.

Terlihat makin ramainya warga yang melihat kejadian tersebut dikarenakan salah satu dari ketiga pelaku tersebut masih berada di atas Tiang tower dengan ketinggian sekitar 70 meter.

Berdasarkan informasi yang diperoleh Media Aktuallampung.com dari ke tiga pelaku tersebut yang telah di amankan oleh petugas satu diantaranya diketahui berasal dari Desa Merak Belatung Kecamatan Kalianda.

Ketika aksinya dipergoki petugas dan warga, satu pelaku memanjat atau naik ke atas tower dan tidak mau turun lantaran takut dihakimi warga. Dalam kejadian itu membuat petugas Kepolisian,TNI,dan Damkarmat yang mengamankan lokasi sempat kewalahan.

Setelah lebih kurang 9 jam bertahan di atas tower, satu pelaku akhirnya turun dari tower dengan di bantu pihak Damkarmat (Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan.) Kepolisian dan TNI.

Kepada awak media, Kepala Bidang Pemadam Kebakaran Lampung Selatan,Rully Fikriansyah mengatakan, butuh waktu sekitar 9 jam untuk meyakinkan pelaku agar turun dari tower tiang pemancar komunikasi tersebut.

“Pelaku kini sudah berhasil kita amankan oleh pihak kepolisian dan menjalani pemeriksaan petugas penyidik lebih lanjut. Memang sempat tak mau turun dari tower dan setelah kita bujuk, akhirnya si pelaku mau turun,” katanya. Rabu (29/10/2025,)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *